Dirilis

16 April 2021

Penulis

Tim Penulis Daya

Cat kiloan menjadi pilihan yang tepat untuk mempercantik rumah dengan harga yang sangat terjangkau. Dengan alasan inilah kemudian peminat cat kiloan terus mengalami peningkatan. Kondisi seperti ini kemudian membuka peluang usaha cat kiloan. Hal ini bisa dibuktikan dengan banyaknya penjual cat kiloan yang bisa ditemukan dengan mudah. Jika Anda berencana untuk membuka usaha cat kiloan, inilah beberapa hal yang bisa Anda lakukan. 

 

Tips Usaha Cat Kiloan dengan Keuntungan yang Menjanjikan 

Inilah beberapa tips tersebut:

 

1. Mencari Produsen Cat Kiloan 

mencari produsen usaha cat kiloan
Produsen cat kiloan jumlahnya sangat banyak. Ini merupakan tantangan bagi Anda untuk mencari produsen yang tepat. Akan sangat dianjurkan bagi Anda untuk memilih produsen yang memberikan perbedaan pada produk, menyediakan banyak pilihan produk, memberikan kemudahan bagi Anda sebagai penjual cat kiloan. Kemudahan ini bisa berupa ketepatan waktu pengadaan cat, pilihan produk cat yang beragam, harga yang terjangkau, pemberian diskon, dan sebagainya. 

 

2. Mempersiapkan Modal

Membuka usaha cat kiloan juga mengharuskan Anda untuk mempersiapkan modal. Modal yang dimiliki nantinya akan digunakan untuk membeli stok cat, membeli perlengkapan, menyewa tempat dan sebagainya. Tidak ada hitungan pasti berapa modal yang dibutuhkan untuk usaha cat kiloan. Sebab, modal akan ditentukan dari harga cat yang nantinya Anda beli dari supplier dan perlengkapan lain apa saja yang harus Anda beli. 

 

3. Menentukan Lokasi yang Tepat 

Dalam memulai suatu usaha lokasi menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan. Saat menentukan lokasi perlu dipikirkan dengan matang karena pemilihan lokasi yang tepat akan menarik banyak pelanggan. Sangat disarankan untuk memilih lokasi yang strategis serta berada di tempat yang ramai dan mudah dijangkau. 

 

4. Jual Cat Kiloan yang Berkualitas dan Sediakan Warna Cat yang Lengkap 

usaha cat kiloan yang berkualitas dan lengkap
Supaya pembeli selalu membeli produk cat yang Anda jual maka harus menjual cat yang berkualitas dengan yang sesuai. Perlu diingat bahwasanya cat kiloan dengan kualitas kurang baik akan ditinggalkan oleh konsumen. Misalnya warna cat yang kusam, daya tahan kurang kuat dan sebagainya. Anda sebagai penjual diharuskan untuk lebih selektif dalam menjual produk cat kiloan.

Tips selanjutnya, sediakan juga pilihan warna yang bervariasi. Banyaknya warna cat yang disediakan membuat pelanggan memiliki pilihan warna yang sangat banyak sehingga tidak perlu beralih ke toko lainnya untuk mendapatkan warna cat yang dibutuhkan. 

 

5. Jual Cat dengan Harga Bersahabat

Harga merupakan hal penting yang perlu dilakukan untuk mendapatkan banyak keuntungan dari usaha yang dijalankan. Pastikan harga cat yang dijual ramah di kantong. Pada awal pembukaan usaha cat kiloan, Anda bisa mengambil sedikit keuntungan supaya usaha yang dijalankan dikenal oleh banyak masyarakat. 

Meski begitu, hindari untuk menjual cat dengan harga dibawah harga beli. Alasannya karena bisa membuat Anda kesulitan dalam mendapatkan keuntungan. Minimal jual cat dengan harga yang sama dengan harga jual toko sejenis.  

 

6. Tentukan Strategi Pemasaran dan Promosi yang akan Digunakan

Strategi pemasaran dan promosi menjadi poin penting yang harus dipersiapkan jika akan memulai usaha cat kiloan. Memulai suatu usaha pasti membutuhkan promosi yang ekstra untuk meningkatkan penjualan. Strategi promosi yang bisa dilakukan yaitu memanfaatkan keberadaan sosial media atau dengan menggunakan strategi offline. Contohnya adalah dengan mencetak brosur, banner, atau baliho. 

Itulah beberapa cara memulai usaha cat kiloan. Mulai dari menyiapkan modal, mencari supplier yang pas, hingga promosi usaha. Diharapkan informasi yang diberikan bisa membantu Anda dalam mengembangkan usaha yang dijalankan. Anda juga bisa berkonsultasi dengan praktisi & trainer usaha dari Daya.id seputar cara menjalankan usaha yang baik dan benar. 

Untuk informasi lain terkait tips usaha maupun produk keuangan lainnya. Anda bisa membacanya di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi keuangan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, yuk kunjungi Daya.id sekarang juga! 

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

4.6

5 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Wisnu Dewobroto

Pendamping UMKM

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS